Wednesday, 30 May 2012

CARA MENGATASI CACINGAN SECARA ALAMI

Cara mengatasi cacingan secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi cacingan secara alami. Penyakit cacingan banyak diderita oleh anak-anak yang dapat mengakibatkan nafsu makan berkurang. Untuk mencegah penyakit cacingan sebaiknya anak-anak dibiasakan untuk mencuci tangan sebelum makan.

Bahan ramuan herbal untuk mengatasi cacingan secara alami:
  • Daun kluwek  ( 5 lembar )
cara mengatasi cacingan, daun kluwek


Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi cacingan secara alami : Daun kluwek direbus dengan air 400 ml hingga mendidih sampai tersisa setengahnya (200 ml), lalu disaring. Ramuan diminum 1x sehari 1/2 gelas. Semoga penyakit cacingan segera sembuh. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi cacingan secara alami. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Mengatasi Asam Urat secara Alami
Read more ...

Monday, 28 May 2012

CARA MENGATASI KEPUTIHAN SECARA ALAMI

Cara mengatasi keputihan secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi keputihan secara alami. Keputihan merupakan penyakit yang sering dialami para wanita. Keputihan menyebabkan daerah kewanitaan terasa tidak nyaman dan berbau tidak enak.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk mengatasi keputihan secara alam:
  • Akar bunga mawar   ( 9 gram )
  • Bunga mawar yang wangi  ( 2 buah )
cara mengatasi keputihan, bunga mawar


Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi keputihan secara alami: Akar dipotong-potong dan bunga mawar direbus dengan 1 gelas air hingga mendidih sampai tersisa 1/2 gelas lalu disaring. Ramuan diminum setelah dingin. Ramuan diminum 2x sehari sampai sembuh. Semoga keputihan segera sembuh. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi keputihan secara alami. Semoga bermanfaat. 
Silahkan baca juga Cara Mengatasi Cacingan Secara Alami
Read more ...

Sunday, 27 May 2012

CARA MENGATASI BATU GINJAL SECARA ALAMI

Cara mengatasi batu ginjal secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi batu ginjal secara alami. Ada beberapa hal  yang sebaiknya tidak dilakukan untuk mencegah penyakit ginjal, yaitu jangan sering menahan kencing terlalu lama, jangan minum sambil berdiri.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk mengatasi batu ginjal secara alami :
  • Akar alang-alang   ( 1 genggam )
  • Daun meniran kering   ( 1 sendok makan )
  • Jamur Ling zhi kering irisan  ( 5 buah )
cara mengatasi batu ginjal, daun meniran

Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi batu ginjal secara alami:
Ramuan I  : Akar alang-alang dan daun meniran kering direbus dengan air 600 ml hingga mendidih sampai tersisa setengahnya (300 ml), lalu disaring. Ramuan diminum 2x sehari, 1/2 gelas diminum pagi dan 1/2 gelas diminum sore atau malam.
Ramuan II : Jamur Ling zhi dicuci bersih lalu direbus dengan 2 gelas air hingga mendidih sampai tersisa 1 gelas (selama 15 menit), lalu disaring. 5 buah Jamur Ling zhi bisa untuk 2x rebusan. Ramuan diminum 2x sehari, 1 gelas diminum pagi sebelum makan, 1 gelas diminum sore atau malam sesudah makan. Untuk mengetahui informasi lebih lengkap tentang manfaat Jamur Ling zhi, silahkan klik MANFAAT JAMUR LING ZHI. Semoga batu ginjal segera sembuh. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi batu ginjal secara alami. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Mengatasi Keputihan secara Alami
Read more ...

Wednesday, 23 May 2012

CARA MENURUNKAN BERAT BADAN SECARA ALAMI

Cara menurunkan berat badan secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk menurunkan berat badan secara alami. Sebagaimana diketahui bahwa kegemukan atau obesitas adalah masalah serius bagi kebanyakan orang, karena kegemukan atau obesitas bisa memicu timbulnya berbagai penyakit kronis seperti jantung koroner, diabetes, kolesterol, dan lain-lain. Oleh karena itu, kegemukan atau obesitas harus dicegah sedini mungkin dengan cara pola makan yang seimbang dan teratur serta olah raga yang rutin.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk menurunkan berat badan secara alami :
  • Jahe    ( seruas jari )
  • Ginseng jawa   ( 2 potong )
  • Kayu manis   ( 1 batang )
  • Cengkeh   ( 5 biji )
  • Daun teh hijau  ( 1 sendok teh )
  • Daun mint  ( 3 pucuk )
cara menurunkan berat badan, daun mint


Cara membuat ramuan herbal untuk menurunkan berat badan secara alami : Jahe dipotong-potong, ginseng jawa, kayu manis, dan cengkeh direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih lalu api dimatikan, kemudian masukkan daun teh hijau 1 sendok teh dan daun mint 3 pucuk lalu diamkan selama 3 menit lalu disaring. Ramuan siap diminum. Semoga berat badan segera turun. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara menurunkan berat badan secara alami. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Mengatasi Batu Ginjal Secara Alami
Read more ...

Sunday, 20 May 2012

CARA MENGOBATI DARAH RENDAH SECARA ALAMI

Cara mengobati darah rendah secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengobati darah rendah secara alami.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk mengobati darah rendah secara alami :


  • Bayam   ( 1 ikat )
  • Madu  ( 1 sendok teh )
  • Jeruk nipis  ( 1 buah )
  • Kuning telur  ( 1 buah )
cara mengatasi darah rendah, bayam


Cara membuat ramuan herbal untuk mengobati darah rendah secara alami : Bayam diulek lalu dikasih 1 gelas air panas kemudian disaring, lalu masukkan madu 1 sendok teh, perasan jeruk nipis, dan kuning telur kemudian diaduk sampai rata. Ramuan siap diminum. Semoga darah rendah segera teratasi. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara mengobati darah rendah secara alami. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami
Read more ...

Monday, 14 May 2012

CARA MENAMBAH STAMINA TUBUH SECARA ALAMI

Cara menambah stamina tubuh secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk menambah stamina tubuh.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk menambah stamina tubuh :
  • Jahe  ( seruas jari )
  • Kayu manis  ( 1 batang )
  • Teh hijau  ( 2 sendok makan )
  • Gula batu ( 1 sendok makan )
cara menambah stamina tubuh, kayu manis


Cara membuat ramuan herbal untuk menambah stamina tubuh : Jahe diiris-iris, kayu manis dipotong-potong, dan teh hijau direbus dengan 2 gelas air hingga mendidih sampai tersisa 1 gelas, lalu disaring lalu tambahkan gula batu. Ramuan siap diminum. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara menambah stamina tubuh secara alami. Semoga bermanfaat. 
Silahkan baca juga Cara Mengobati Darah Rendah Secara Alami
Read more ...

Thursday, 10 May 2012

CARA MENGATASI BAU BADAN SECARA ALAMI

Cara mengatasi bau badan secara alami dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi bau badan. Seperti diketahui bahwa bau badan merupakan masalah yang seringkali dialami seseorang yang dapat menghilangkan rasa percaya diri. Seseorang yang mempunyai problem bau badan biasanya cenderung minder.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk mengatasi bau badan :
  • Daun sirih   ( 5 lembar )
  • Kunyit        ( seruas jari )
  • Asam         ( 1 sendok teh )
  • Tawas        ( 1 sendok teh )
  • Jeruk nipis   ( 1 buah )
cara mengatasi bau badan, daun sirih
Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi bau badan :
Ramuan I : 3 lembar daun sirih disobek-sobek, asam, dan kunyit diiris-iris lalu direbus dengan air sampai mendidih, lalu api dimatikan, diamkan selama 10 menit lalu disaring. Ramuan diminum 1x sehari.
Ramuan II : 2 lembar daun sirih disobek-sobek, tawas, dan perasan jeruk nipis diulek-ulek lalu dikasih air sedikit lalu diulek-ulek lagi. Ramuan luar ini dioleskan ke tubuh 1 jam sebelum mandi dan dibersihkan ketika mandi. Selamat mencoba, semoga problem bau badan segera hilang.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi bau badan secara alami. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Menambah Stamina Tubuh Secara Alami

 
Read more ...

Sunday, 6 May 2012

CARA MENGATASI MUAL AKIBAT MABUK KENDARAAN

Cara mengatasi mual akibat mabuk kendaraan dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi mual akibat mabuk kendaraan. Sebagian orang ada yang sering merasakan mual  akibat mabuk kendaraan. Kondisi ini tentu membuat tubuh lemas dan tidak nyaman.

Bahan-bahan ramuan herbal untuk mengatasi mual akibat mabuk kendaraan :
  • Jahe  ( seruas jari )
  • Adas ( segenggam )
adas


Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi mual akibat mabuk kendaraan : Jahe diiris-iris dan adas dimasukkan dalam 1(satu) gelas air lalu diseduh selama 3 menit. Setelah itu direbus sampai mendidih, lalu disaring dan ramuan siap diminum. Selamat mencoba. Semoga mual akibat mabuk kendaraan segera sembuh.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi mual akibat mabuk kendaraan. Semoga bermanfaat.  
Silahkan baca juga Cara Mengatasi Bau Badan Secara Alami
Read more ...

Thursday, 3 May 2012

CARA MENGATASI SAKIT GIGI

Cara mengatasi sakit gigi dalam artikel ini berusaha memberikan ramuan herbal untuk mengatasi sakit gigi. Kebanyakan orang tentu pernah merasakan yang namanya sakit gigi. Pada waktu seseorang merasakan sakit gigi rasanya serba tidak nyaman, makan tidak enak tidur pun tidak nyenyak. Salah satu cara mencegah sakit gigi adalah dengan rajin menggosok gigi 2x sehari, yaitu pagi sesudah makan dan malam sebelum tidur.


cengkeh

Cara membuat ramuan herbal untuk mengatasi sakit gigi : Cengkeh disangrai sampai keluar wangi khas cengkeh serta keluar minyak cengkehnya, setelah itu diulek biar minyaknya lebih keluar.

Cara pemakaian : Ambil sejumput cengkeh lalu letakkan di atas gigi yang sakit lalu gigit dan tahan, setelah rasa sakit sudah agak hilang, cengkeh tadi dibuang. Ulangi seperlunya. Semoga sakit gigi segera sembuh. Selamat mencoba.

Demikianlah artikel tentang cara mengatasi sakit gigi. Semoga bermanfaat.
Silahkan baca juga Cara Menghilangkan Mual Akibat Mabuk Kendaraan
Read more ...
Designed By Blogger Templates